Senin, 24 Februari 2020

Ketahui Cara Menghemat Kuota Internet yang Paling Gampang Dilakukan

Februari 24, 2020 2 Comments

Berselancar di dunia maya memang menjadi suatu kegiatan yang menyenangkan dan membuat lupa waktu. Dan seringkali, saking asyiknya kuota internet menjadi sangat boros dan mudah habis. Penggunaan kuota internet yang tidak terkontrol akan membuat pengeluaran semakin banyak. Untuk mengatasi permasalahan ini maka harus tahu cara menghemat kuota internet yang paling gampang dipraktekkan. Supaya lebih jelas, simak penjelasan di bawah ini.
Pentingnya Kuota Internet 
Saat ini kuota internet ibarat nyawa bagi banyak orang. Bahkan jika diberi pilihan untuk memilih kuota internet atau makan, pasti akan sulit memilihnya. Satu hari saja tidak mempunyai kuota internet maka akan banyak ketinggalan berita. Bagi yang bekerja secara online maka tidak akan bisa lepas dari penggunaan Smartphone yang selalu full kuota internet.  
Cara Menghemat Kuota Internet 
Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan ketika memiliki kuota internet, seperti eksis di sosial media, sudah bisa dipastikan jika saat ini setiap orang setidaknya memiliki satu media sosial. Dengan adanya kuota internet juga bisa mengupdate berita, melihat video serta film, bermain game online, bisnis online dan sebagainya. Mengingat keberadaan kuota internet sangat penting, alangkah baiknya harus mencari tahu cara menghemat kuota internet. 
1. Menggunakan Mode Offline  

Cara menghemat kuota internet yang pertama adalah menggunakan mode offline. Caranya dengan merubah aplikasi online menjadi offline. Ada beberapa aplikasi yang bisa digunakan secara offline, seperti YouTube dan Google Maps.
Ketika kedua aplikasi tersebut digunakan secara offline maka penggunaan kuota internet tidak akan boros sehingga menjadi sangat hemat. Dengan menjadikan YouTube offline maka bisa kapan saja nonton meski sedang tidak ada sinyal. 
2. Menggunakan Aplikasi Mailbox
Salah satu aplikasi yang membuat kuota internet cepat habis adalah email. Saat membuka email, mengunggah dan mengunduh file membutuhkan banyak kuota. Solusi dari permasalahan ini adalah mendownload aplikasi Mailbox yang tersedia di Playstore maupun Appstore. 
3. Menggunakan Browser yang Lebih Efisien 
Ternyata menggunakan browser bawaan dari Smartphone seringkali menghabiskan banyak kuota internet. Maka dari itu perlu sebaiknya menggunakan browser yang lebih hemat kuota seperti Opera Mini. Opera Mini merupakan salah satu browser yang telah terbukti dan dipercaya bisa menyimpan kuota internet secara primer. Caranya dengan mengompres website yang dikunjungi. 
4. Tidak Mengaktifkan Seluruh Opsi Sinkronisasi

Selanjutnya adalah dengan tidak mengaktifkan seluruh opsi sinkronisasi. Seringkali kuota internet akan cepat habis ketika ada sinkronisasi otomatis di Smartphone. Supaya kuota internet tidak mudah habis sebaiknya lebih jeli soal hal ini.
Solusi dari permasalahan ini adalah dengan menggunakan beberapa sinkronisasi yang paling penting saja. Supaya kuota internet lebih hemat bisa masuk ke menu Settings lalu pilih Accounts. Hal ini dilakukan supaya melakukan seleksi lalu untuk mengaktifkan dan menonaktifkan akun tertentu.
5. Menggunakan Aplikasi Penghemat Kuota 
Supaya kuota internet yang dimiliki tidak cepat habis sebaiknya menggunakan aplikasi penghemat kuota internet yang paling populer. Aplikasi yang bisa menghemat kuota internet adalah Opera Max, My Data manager, CM Data Manager, Data Eye, dan protect Free VPN Data Manager.
6. Mematikan Koneksi Internet Saat Tidak Dibutuhkan 
Salah satu cara menghemat kuota internet yang paling efektif adalah dengan menonaktifkan koneksi internet ketika sedang tidak digunakan. Misalnya saat sedang tidur sebaiknya menonaktifkan koneksi internet supaya lebih hemat. 
7. Mengatur Notifikasi Peringatan Penggunaan Data 

Supaya mengetahui berapa banyak penggunaan kuota internet sebaiknya mengaktifkan peringatan atau notifikasi penggunaan data pada Smartphone. Akan tetapi, terlebih dahulu harus mengatur batas penggunaan data. Berapa banyak data yang digunakan dan berapa lama batasan tersebut, semua bisa diatur sendiri.
8. Menggunakan WiFi 
Cara menghemat kuota internet yang terakhir adalah dengan memanfaatkan jaringan Wi-Fi. Saat ini mencari tempat yang menyediakan fasilitas WiFi bukanlah sesuatu yang sulit. Mulai dari kafe hingga taman kota sudah dipasang WiFi. 
Itulah informasi mengenai cara menghemat kuota internet yang paling gampang. Ingin mendapat pengetahuan lebih banyak tentang kuota internet ? Ikuti terus informasi terbaru dari CekAja.com ya.


Ini Dia Cara Mencegah Penyakit Diabetes Paling Ampuh

Februari 24, 2020 1 Comments

Penyakit diabetes bisa menyerang siapa saja tanpa memandang umur, entah usia muda maupun usia tua. Seseorang yang memiliki riwayat keturunan penyakit diabetes memang akan lebih berisiko mengalami penyakit ini. Selain itu, mereka yang tidak menerapkan gaya hidup sehat juga sangat berisiko. Sebelum penyakit diabetes benar-benar menyerang, tidak ada salahnya untuk mencegahnya. Ada beberapa cara mencegah penyakit diabetes paling ampuh. Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan di bawah ini. 
Mengenal Penyakit Diabetes 

Penyakit diabetes merupakan salah penyakit kronis yang bisa menyerang siapa saja. Penyakit diabetes dikenal di masyarakat dengan nama kencing manis. Awal munculnya ditandai dengan kadar gula darah yang tinggi. Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan kondisi ini, yaitu faktor genetik dan juga tidak menerapkan gaya hidup sehat.
Meski merupakan penyakit kronis, penyakit diabetes masih bisa dicegah. Mengingat dampaknya yang berbahaya maka sebaiknya mencegah munculnya penyakit ini. Cara mencegah penyakit diabetes juga sangat mudah, jadi siapa saja bisa melakukannya. 
Kebiasaan Buruk yang Harus Dihindari 

Stress Kronis 
Ketika seseorang sedang sangat emosional dan stres fisik dalam jangka waktu yang panjang maka menyebabkan kadar gula darah menjadi tinggi serta sulit dikontrol. Pada saat tubuh merespons stres, gula dalam tubuh akan dilepaskan ke dalam darah untuk membantu supaya energi dalam tubuh mencukupi. 
Konsumsi Obat Tertentu
Ada beberapa obat yang ketika dikonsumsi akan memicu naiknya kadar gula darah. Obat tersebut adalah obat asma, steroid, anti-psikotik, anti-adhd, dan obat-obatan lainnya. Jika obat-obatan tersebut digunakan untuk kesehatan disarankan terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter atau apoteker.
Penggunaan Obat-obatan Rekreasional 
Stimulasi setelah mengkonsumsi obat-obatan rekreasional tertentu bisa meningkatkan kadar gula darah. Ketika ini terjadi bisa menyebabkan terjadinya diabetes tipe 2 dan resistensi insulin.  Obat-obatan tersebut seperti ADHD, amfetamin dan komponen MDxx.
Mengabaikan Gejala Pre-Diabetes
 Pre-diabetes merupakan kondisi ketika kadar gula darah atau di atas batas normal tetapi tidak memenuhi kriteria diabetes. Adapun gejala yang dirasakan adalah sering buang air kecil, sering merasa haus dan muncul bercak kecoklatan pada kulit. Apabila merasakan gejala tersebut, lebih baik segera berkonsultasi ke dokter.
Cara Mencegah Penyakit Diabetes

Seperti halnya penyakit lainnya, penyakit diabetes juga bisa dicegah. Berikut adalah beberapa cara mencegah penyakit diabetes:
1. Menjaga Berat Badan
Cara mencegah penyakit diabetes yang pertama adalah menjaga berat badan. Kelebihan berat badan (obesitas) merupakan salah satu faktor yang menyebabkan penyakit diabetes, sehingga bisa meningkatkan risiko 20 hingga 40 kali lebih besar terserang penyakit diabetes. Apabila saat ini sedang kelebihan berat badan, sebaiknya segera menurunkan berat badan menjadi normal dengan cara rutin berolahraga dan menjaga pola hidup sehat.
2. Lebih Banyak Bergerak  
Apabila seseorang merupakan tipe orang yang malas bergerak maka sangat berisiko terserang diabetes tipe 2. Padahal ketika bergerak berarti sedang meningkatkan kemampuan otot untuk menggunakan insulin dan menyerap kadar gula darah (glukosa). Kondisi ini bisa meringankan tekanan pada sel yang berfungsi membuat insulin. Untuk itu harus sering-sering bergerak agar tidak terserang penyakit diabetes.
3. Diet Rendah Kalori Menggunakan Buah dan Sayur  
Mengkonsumsi berbagai macam buah dan juga sayuran sebagai cara untuk program diet menunjukkan bahwa ini merupakan cara mencegah penyakit diabetes. Makanan yang perlu dihindari adalah makanan kaya lemak trans, lemak jenuh dan mengandung gula.  
4. Menjaga Asupan Makanan
Pola makan yang baik juga merupakan salah satu cara untuk pencegahan diabetes. Sangat disarankan untuk merubah pola makan tidak sehat menjadi pola makan sehat dengan gizi seimbang. Makanan tersebut bisa seperti makanan berkarbohidrat dari biji-bijian.
5. Berhenti Merokok
Apabila tidak ingin terserang penyakit diabetes, maka siapa saja yang memiliki kebiasaan merokok  harus segera berhenti merokok. Merokok sangat berbahaya untuk kesehatan dan bisa menyebabkan penyakit diabetes. Bahkan hampir 50 persen perokok berisiko terserang penyakit diabetes.
6. Rutin Berolahraga
Setiap hari rutin berolahraga ternyata juga menjadi salah satu cara untuk mencegah penyakit diabetes paling ampuh. Dengan berolahraga tubuh akan bergerak, sehingga bisa membakar lemak dan membantu membuat sel-sel tubuh menjadi lebih sensitif terhadap insulin. Sebisa mungkin dalam satu hari meluangkan waktu 30 menit untuk berolahraga. 
Nah, itulah beberapa cara mencegah penyakit diabetes paling ampuh yang wajib diketahui. Ingin mendapat informasi  lebih banyak penyakit diabetes? Ikuti terus informasi terbaru dari CekAja.com ya.

Inilah 10 Prospek dan Peluang Kerja Lulusan Ilmu Farmasi 2020 yang Menjanjikan di Masa Depan

Februari 24, 2020 1 Comments

Mahasiswa jurusan ilmu farmasi tidak hanya belajar tentang obat-obatan saja. Melainkan juga belajar tentang manusia, kimia sintetik, kimia analitik, farmasi bahan alam, dan juga kosmetika. Hal ini bukan sesuatu yang aneh karena obat-obatan yang diciptakan akan ditujukan kepada manusia. Maka dari itu sangat penting untuk mengetahui efek dari obat yang dikonsumsi bagi tubuh. Dari banyaknya materi yang dipelajari kemudian diikuti dengan banyak lapangan pekerja yang menanti. Inilah 10 prospek dan peluang kerja lulusan ilmu farmasi 2020.
10 Prospek dan Peluang Kerja Lulusan Ilmu Farmasi 2020 
1. Bidang Farmasi Industri 

10 prospek dan peluang kerja lulusan ilmu farmasi 2020 yang pertama diawali dengan bekerja di farmasi industri. Dalam hal ini lulusan ilmu farmasi mengabdikan diri di dunia industri, seperti obat, kosmetik, makanan dan minuman. Biasanya lulusan ilmu farmasi akan ditempatkan di bagian research and development. Tugas dari research and development adalah menentukan formula, teknik pembuatan hingga menentukan spesifikasi bahan baku apa saja yang nantinya akan digunakan.
2. Farmasi Manajemen 
Lulusan ilmu farmasi juga memiliki prospek dan peluang kerja di bidang manajemen. Manajemen ini memiliki tanggung jawab atas jalannya perusahaan dan organisasi. Perlu diketahui jika lulusan ilmu farmasi tidak hanya bersentuhan dengan obat. Melainkan ada juga yang belajar tentang hubungan antara manusia, bagaimana menciptakan hubungan yang baik dengan rekan seprofesi atau beda profesi dan juga hubungan dengan pasien. 
3. Peneliti Farmasi 
Peneliti farmasi merupakan salah satu dari 10 prospek dan peluang kerja lulusan ilmu farmasi 2020 yang menjanjikan. Sebagai peneliti farmasi berarti melakukan berbagai macam penelitian dengan fokusnya meneliti potensi tanaman obat yang ada di Indonesia. Penelitian ini cukup penting dilakukan mengingat kondisi biodiversitas di Indonesia terus berkurang akibat adanya kerusakan alam dan hutan. Peneliti farmasi bisa bekerja di badan peneliti pemerintah, seperti LIPI.
4. Pengusaha 
Sudah bukan rahasia lagi jika lulusan ilmu farmasi banyak yang menjadi apoteker dan membuka apotek sendiri. Namun, sebelum membuka apotek diharuskan untuk mengambil program profesi selama satu tahun. Setelah lulus dan mengucap sumpah apoteker maka sudah mendapatkan izin praktik untuk membuka apotek. Secara otomatis berarti juga menjadi pengusaha.
5. Apoteker Konsultan 

Apoteker Konsultan masuk ke dalam salah satu dari 10 prospek dan peluang kerja lulusan ilmu farmasi 2020. Sebagai seorang apoteker konsultan memiliki spesialisasi dalam terapi obat untuk mencegah terjadinya masalah terkait dengan terapi obat. Tugas dari pekerjaan ini adalah meninjau catatan medis dan rezimen obat untuk pasien di panti jompo, rumah kelompok, bantuan fasilitas hidup dan program perawatan kesehatan orang dewasa. 
6. Konsultan Kecantikan 
Lulusan ilmu farmasi juga memiliki prospek dan peluang kerja sebagai seorang konsultan kecantikan. Konsultan kecantikan itu sendiri bertugas untuk memberikan konsultasi yang berkaitan dengan produk kecantikan dan memberikan saran dan rekomendasi apa yang cocok untuk konsumen.
7. Quality Control 
Peluang kerja yang bisa dipilih selanjutnya adalah sebagai seorang Quality Control. Dalam dunia farmasi Quality Control bertugas untuk mengecek kadar dan kualitas obat dalam sebuah produk. Apabila ditemukan obat yang tidak sesuai dengan kualifikasi dan standar yang ditentukan, Quality Control akan melaporkan kepada Quality Assurance. Biasanya pekerjaan ini bisa ditemui di produsen obat, jamu serta suplemen.
8. Quality Assurance 
Hasil temuan dai terima Quality Control akan dilaporkan ke Quality Assurance. Adapun tugas dari Quality Assurance adalah mencari tahu penyebab adanya penyimpangan kadar dan kualitas obat tersebut. setelah itu mengambil solusi supaya permasalahan ini tidak terulang kembali.
9. Lembaga Pemerintah 
Lulusan ilmu farmasi bisa bekerja di lembaga pemerintah yang mengurus tentang pelegalan obat dan makanan tertentu. Biasanya disebut dengan BPOM. Selain di BPOM, lulusan ilmu farmasi juga bisa bekerja d BPJS.
10. Tenaga Pengajar 

Tenaga Pengajar juga termasuk dalam 10 prospek dan peluang kerja lulusan ilmu farmasi 2020. Sebagai tenaga pengajar biasanya bekerja menjadi guru maupun dosen. Tetapi jika ingin menjadi dosen terlebih dahulu harus menyelesaikan S2 dan profesi.
Itulah informasi mengenai 10 prospek dan peluang kerja lulusan ilmu farmasi 2020. Ingin mendapat pengetahuan lebih banyak soal jurusan ilmu farmasi ? Ikuti terus informasi terbaru dari CekAja.com ya.


Pedoman Cara Membuat Surat Kuasa Pengambilan BPKB

Februari 24, 2020 1 Comments


Setiap kita membeli kendaraan bermotor selalu mendapatkan BPKB, sehingga bisa dipastikan jika semua kendaraan bermotor memilikinya. BPKB itu sendiri merupakan dokumen resmi sebagai bukti sah kepemilikan kendaraan bermotor. Keberadaan BPKB ini sangat penting dan harus dijaga dengan baik. Siapa pun dilarang keras menyerahkan dokumen ini kepada sembarangan pihak. Mengingat pentingnya BPKB ini apabila pemilik tidak bisa mengambilnya maka bisa diwakilkan ke pihak ketiga, bisa keluarga, teman atau saudara. Tetapi harus dilengkapi dengan surat kuasa. Lalu seperti apa cara membuat surat kuasa pengambilan BPKB yang benar itu?
Tentang Surat Kuasa


Surat kuasa merupakan surat yang dibuat oleh pemohon kepada pihak ketiga untuk mengambil dokumen penting miliknya yang berada di pihak kedua. Untuk bisa mengambilnya, pihak ketiga harus membawa surat kuasa yang dibuat oleh pemohon. Tanpa adanya surat kuasa pihak kedua tidak boleh memberikan dokumen milik pemohon kepada pihak ketiga. 
Surat Kuasa Pengambilan BPKB 
Surat kuasa pengambilan BPKB adalah surat yang sengaja dibuat oleh pemberi kuasa untuk memberikan hak atau kuasa kepada penerima kuasa dalam pengambilan BPKB yang berada di tangan pihak kedua. 
Isi dari surat kuasa pengambilan BPKB tidak jauh beda dengan isi surat kuasa pada umumnya. Hanya sedikit perbedaan yaitu isinya menyatakan bahwa pihak ketiga diberikan kuasa, diutus untuk mengambil BPKB. 
Untuk format surat kuasa pengambilan BPKB juga sama dengan surat kuasa lainnya. Ada data diri dari pemberi dan penerima kuasa, isi yang menyatakan telah diberi kuasa mengambil BPKB, tanda tangan dan sebagainya. 
Cara Membuat Surat Kuasa Pengambilan BPKB
1. Mencantumkan Data Pribadi 
Cara membuat surat kuasa pengambilan BPKB yang pertama adalah harus mencantumkan data pribadi dari pemberi kuasa maupun pihak ketiga atau disebut dengan penerima kuasa. Data diri yang harus dicantumkan adalah nama, tempat tanggal lahir, pekerjaan dan juga alamat. 
Mencantumkan data pribadi menjadi salah satu komponen yang tidak boleh diabaikan apalagi sampai tidak dicantumkan dalam isi surat kuasa. Hal ini menjadi satu hal yang penting karena, data pribadi baik yang memberi kuasa atau yang menerima kuasa menjadi kunci diserahkannya BPKB atau tidak. Pihak kantor pembuatan BPKB juga akan mengecek data tersebut sebagai bentuk keamanan dari adanya penipuan dan tindak kejahatan. 
2. Mencantumkan Identitas Motor 
Cara membuat surat kuasa pengambilan BPKB adalah mencantumkan identitas motor. Tujuannya supaya lebih meyakinkan dan ini juga penting untuk dicantumkan identitas motor sesuai dengan data di BPKB. Isinya seperti atas nama, merk motor, warna, no rangka, tahun, kapasitas (CC), no mesin dan juga no polisi. 
Identitas motor juga bertujuan untuk mencegah adanya tindak kejahatan yang bisa dilakukan oleh oknum-oknum tertentu. Jangan sampai ada kasus penipuan karena identitas motor tidak dicantumkan dengan lengkap dan teliti. 
3. Isi Surat 
Cara membuat surat kuasa pengambilan BPKB selanjutnya adalah harus ada isi surat kuasa. Jangan lupa untuk menuliskan isinya dengan singkat, padat dan jelas. Isinya harus terdapat penjelasan mengenai apa saja yang boleh dilakukan oleh penerima kuasa. Hanya yang ada dalam isi surat kuasa saja yang boleh dilakukan. Dalam konteks ini harus menyatakan bahwa pihak ketiga diberikan kuasa penuh dan wewenang untuk mengambil BPKB.
Isi surat ini memegang peranan yang penting dan paling krusial. Sebab, segala tindakan yang dilakukan oleh penerima kuasa telah tertulis di bagian ini. Sehingga dapat menghindarkan dari kejadian yang tidak diinginkan seperti tindak kejahatan dan sebagainya. 
4. Tanda Tangan dan Tanggal Pembuatan

Cara membuat surat kuasa pengambilan BPKB yang terakhir adalah membubuhkan tanda tangan pemberi kuasa dan penerima kuasa yang disertai dengan materai 6000 beserta nama jelas antara keduanya. Jangan lupa juga dituliskan tanggal pembuatan surat kuasa. Tanda tangan ini menjadi bukti yang otentik dan penting jika baik penerima kuasa atau pemberi kuasa telah sama-sama menyetujui berlakunya surat kuasa tersebut. Dan pemberian nama terang dan materai 6000 adalah sebagai bentuk ikatan hukum di antara penerima dan pemberi kuasa. Sehingga dapat mencegah dari tindak kejahatan. 
Itulah cara membuat surat kuasa pengambilan BPKB yang harus diketahui. Ingin belajar lebih banyak pembuatan surat kuasa lainnya? Ikuti terus informasi terbaru dari CekAja.com ya.


Senin, 17 Februari 2020

Produk Skincare Dari Jepang : Alovivi dan Purevivi by Suika Beauty [ Review ]

Februari 17, 2020 20 Comments






Assalammualaikum


Walaupun sudah lumayan sering mencoba berbagai macam skincare.  Tapi untuk produk Jepang,  tidak banyak yang pernah aku coba. Dan dari beberapa Produk yang aku coba,  aku cocok-cocok aja sih.  Aku pikir karna kualitas produk dari Jepang memang oke.  So,  aku super excited waktu coba produk-produk dari Suika Beauty yaitu Alovivi dan Purevivi.  Yuk..  Langsung kepembahasan aja... 

1. Alovivi Baby Milk Lotion
IDR : 225K ( 300 ml )



Klaim :

- Family friendly, cocok digunakan untuk seluruh keluarga,  tanpa pewangi,  tanpa pewarna,  bebas  alkohol,  dan bebas paraben. 
- Untuk menghaluskan kulit dan membantu menjaga
 Kelembaban kulit sepanjang hari



Packaging :
Dikemas dalam botol plastick warna putih.  Bagian atas ada pump untuk mengeluarkan produk. Ujung pump panjang dan kecil.  Jadi produk yang keluar ga akan terlalu banyak.


Cara Pakai :
Tuangkan secukupnya ke tangan dan usapkan ke seluruh tubuh sehabis mandi atau kapanpun saat diperlukan. 

Tekstur dan Aroma : 

Berupa lotion yang encer tanpa aroma sedikitpun.  Berwarna putih seperti susu.  Saat diusap ke tubuh tidak menimbulkan rasa lengket ataupun rasa tidak nyaman.  



Kesimpulan : 

Lotion ini benar-benar cocok digunakan untuk kulit sensitif.  Karena memang kandungannya yang aman dan bebas dari zat-zat kimia yang berbahaya.  Tanpa parfum dan paraben sehingga meminimalizir terjadinya iritasi ataupun alergi.  Bahkan saking aman dan lembutnya,  bisa juga dipakai untuk bayi.  




2. Purevivi Cleansing Sheet 50 Sheets
IDR : 195K ( 50 Sheets )   


Packaging :



Dikemas dengan plastik tebal seperti halnya cleansing sheet lain.  Yang membedakan di bagian tempat mengeluarkan produk terdapat part yang bisa dibuka dan ditutup kembali dengan rapat.  Sehingga membuat produk lebih hygienis dan tidak mudah kering.


Tekstur dan aroma :

Tissuenya lembut, tebal dan terasa empuk.  Cairan pembersih yang menempel di tissue tidak terlalu banyak. Tidak ada aroma apapun yang tercium.

Kandungan :
Water , Dipropylene glycol , Propanediol , PEG-7 Caprylic/Capric Glycerides , Butylene Glycol , Aloe Barbadensis Leaf Extract , Glycosyl Trehalose , Hydrogenated starch hydrolysate , Dipotassium Glycyrrhizate , Sodium Hyaluronate , Glycerin , Sphingomonas Ferment , Pyrus Malus Juice , Prunus Persica Juice , Citrus Aurantium Dulcis Juice , Citrus Limon Juice , Ziziphus Jujuba Fruit Extract , Crataegus Cuneata Fruit Extract, Citrus Grandis Fruit Extract , Coix Lacryma-Jobi Ma-yuen Seed Extract , PEG-10 GLYCERYL ISOSTEARATE , PEG-12 LAURATE , Tocopherol , Salicylic Acid , Sodium Citrate , Citric Acid , PPG-14 Polyglyceryl-2 Ether , Hydroxypropyl Cyclodextrin , Iodopropynyl Butylcarbamate , Phenoxyethanol


Cara Pakai :
1. Keluarkan Tissue selembar demi selembar dan siap digunakan


2. Gunakan Tissue untuk membersihkan wajah atau makeup tanpa menggosoknya dengan keras




3. Tutup kembali wadah dengan rapat

Kesimpulan : Produk ini merupakan produk favourit aku karena tidak hanya praktis,  saat digunakan untuk menghapus makeup mata product ini tidak membuat mata menjadi pedih ataupun memerah.  Proses membersihkan makeup pun jauh lebih mudah dan cepat.  Setelahnya wajah juga tidak terasa lengket.  Dan tetap terasa lembut tanpa efek kering ataupun wajah menjadi seperti ditarik. 

3. Purevivi Cleansing Lotion 
IDR : 335K ( 500 ml )



Formula :

Cairan bening yang saat dikocok akan sedikit berbusa.  Tidak berbau,  tidak lengket,  bebas alkohol,  bebas minyak,  tanpa pewarna dan juga tanpa paraben.  Cocok untuk kulit sensitif sekalipun.

Packaging :




Dikemas dalam botol bening 500ml. Sangat simple dan tidak terlalu menarik perhatian.  Hanya ada label bertuliskan nama produk,  merk serta klaim di bagian depan.  Tidak lupa juga stiker tentang kelebihan produk yg ditulis dalam bahasa Jepang.


Tutupnya flip top dan rapat.  Ukuran lumayan besar yang artinya agak "peer" kalo dibawa bepergian.

Kandungan :


Zizyphus Jujuba Fruit Extract (Red Date), Citrus Aurantifolia Juice (Lime), Coix Lacryma-jobi Ma-Yuen Seed Extract (Coix Seed), Crataegus Cuneata Fruit Extract, Pyrus Malus Fruit Extract (Pear), Citrus Aurantium Dulcis Juice (Orange), Citrus Medica Limonum Juice (Lemon), Citrus Grandis Fruit Extract (Pomelo), and Aloe Arborescens Leaf Extract.

Cara Pakai :



1) Basahi kapas dengan beberapa tetes lotion.


2) Tempatkan kapas pada riasan mata, alas bedak, dll.




3) Bersihkan dengan lembut setelah beberapa detik untuk menghapus makeup.




4) Cuci muka dengan air bersih atau lanjutkan ke langkah perawatan kulit wajah selanjutnya.



Kesimpulan : 
Produk ini mengingatkanku sama produk sejenis dengan harga yang jauh lebih mahal.  Dari aroma,  tekstur sampai hasil akhirnya pun juga sama.  Tapi sekali lagi produk ini jauh lebih murah, So Yeayyy!! 


4. Alovivi Hat Balm
IDR : 195K ( 25 gr )


Packaging : 




dikemas dalam wadah kaleng.  Bentuknya mirip wadah permen. Cara bukanya cukup diputar.  Bagian atasnya terdapat sticker berwarna putih yang bertuliskan nama produk.  Terdapat sticker pop up yang khas Jepang banget. 



Tekstur dan Aroma :




Teksturnya balsem dengan aroma wangi yang enak samar-samar. Saat dioles agak sedikit berminyak dan butuh waktu lebih lama untuk meresap.  Dibanding produk lotion.  Mengingatkan aku sama produk styling rambut jaman papaku dulu.  



Kandungan :

Petrolatum , Coix Lacryma-Jobi Ma-yuen Seed Extract , Sodium Hyaluronate , Squalane , Ceramide EOP , Ceramide NG , Ceramide NP , Ceramide AP , Phytosphingosine , Butyrospermum Parkii Butter , Cholesterol , Phytosteryl Isostearate , Xanthan Gum , Carbomer , Polyglyceryl-10 pentastearate , Sodium stearoyl lactylate , Behenyl Alcohol , Sodium lauroyl lactylate , Water , Butylene Glycol , Fragance , Diisostearyl malate , Tartrazine , Sunset Yellow FCF

Cara Pakai : 





Oleskan ke seluruh permukaan kulit secara merata.  Khususnya daerah kulit yang kering seperti siku,  tangan,  tumit,  ataupun wajah.  Dapat juga dijadikan sebagai dasar rias wajah.  

Kesimpulan : 

Aku suka banget wanginya.  Walaupun cuma tercium samar-samar tapi cukup bikin relaxing.  Dan ternyata lumayan awet juga.  Bahkan setelah produk diserap kulit wanginya tetap tercium.  Setelah produk meresap kulit terasa lebih lembut dan lembab.  Tidak ada rasa lengket ataupun berminyak seperti saat awal pemakaian.  


5. Alovivi Orange Balm
IDR : 195K ( 25gr )


Packaging : 
Seperti halnya Alovivi Hat Balm,  Orange balm juga dikemas di wadah yang serupa.  Yang membedakan hanya,  sticker di bagian atas kemasan.  Kalau Orange Balm tentu saja stickernya bergambar Jeruk berwarna orange yang ceria.  Pun terdapat skicker pop up seperti hat balm hanya yang ini berwarna hijau.  Kalau di ibaratkan seperti daun jeruk kali ya..  Tutupnya juga dibuka dengan cara diputar. 

Tekstur dan Aroma :


Teksturnya sesuai dengan namanya yaitu balmy atau balsem.  Untuk aromanya yang ini beraroma jeruk segar.  Tidak terlalu menyengat dan ga bikin eneg.  Karna aku pribadi bukan pecinta aroma citrus.  Tapi aku masih bisa banget nyium aromanya.  ❤

Cara Pakai : 

Oleskan ke seluruh permukaan kulit secara merata.  Khususnya daerah kulit yang kering seperti siku,  tangan,  tumit,  ataupun wajah.  Dapat juga dijadikan sebagai dasar rias wajah. 

Kandungan  : 


Petrolatum,Citrus Aurantium Dulcis Oil, Citrus Unshiu Peel Extract , Citrus Junos Fruit Extract , Magnesium Ascorbyl Phosphate , Ubiquinone , Sodium Hyaluronate , Squalane , Ceramide EOP , Ceramide NG , Ceramide NP , Ceramide AP , Phytosphingosine , Butyrospermum Parkii Butter , Cholesterol , Phytosteryl Isostearate , Xanthan Gum , Carbomer , Polyglyceryl-10 pentastearate , Sodium stearoyl lactylate , Behenyl Alcohol , Sodium lauroyl lactylate , Water , Butylene Glycol , Fragance , Diisostearyl malate , Tartrazine , Sunset Yellow FCF


Kesimpulan :

Seperti halnya Alovivi Hat Balm.  Orange balm ini juga setelah dioles langsung meleleh dan berubah tekstur jadi oily.  Perlu waktu buat meresap di kulit kita.  Tapi setelah meresap sudah ga ada lagi rasa berminyak ataupun lengket.  Yang tersisa hanya rasa lembut dan juga lembab.  
Dan aku suka karena kemasannya termasuk " tahan banting ". Jadi mau dibawa kemana-mana juga ga bikin takut bakal pecah atau isinya bakalan tumpah. 

6. Alovivi All - In - One VC- Gel
IDR : 438K ( 80gr )



Packaging :




Kemasan luarnya box berwarna putih dengan list berwarna orange.  Tidak lupa terdapat sticker pop up. Bagian depan terdapat tulisan nama produk. Simple dan bersih.  


Kemasan dalam berupa wadah jar plastik berwarna orange segar.  Dengan tutup putih.  Cukup menarik mata.  Desainnya sederhana tapi warnanya seger banget. Disekeliling box terdapat keterangan produk yang ditulis dalam huruf Jepang.  Jadi sedih..  Karna ga tahu artinya.  Hehehehe

Tekstur dan Aroma :




Teksturnya lotion tidak terlalu kental ataupun terlalu encer.  Ada sensasi "adem" yang biasanya sih aku dapetin dari aloe vera gel. Dan ternyata produk Alovivi itu sendiri memang Kandungan utamanya adalah Aloe Vera.  Jadi tidak heran kalo produk ini " terasa " seperti Aloe Vera Gel.  Aromanya enak banget.  Seperti sirup jeruk. Masih samar seperti produk yang lain.  Setelah dioles dan meresap.  Aromanya perlahan hilang.  



Kandungan :

A mixture of water, BG, DPG, cyclopentasiloxane, diglycerin, cetyl ethylhexanoate, glycerin, (hydroxyethyl acrylate / acryloyldimethyltaurine Na) copolymer, ascorbyl phosphate Mg, 3 Na ascorbyl phosphate palmitate, squalane, dilauroyl glutamic acid Ricin Na, Asai pear fruit extract, Termina Rear Ferzinanziana fruit extract, Mirsia rural fruit extract, hawthorn extract, jujube fruit extract, kihaeda bark extract, grapefruit fruit extract, apple fruit extract, orange juice, lime juice, lemon juice, grapefruit Pericarp oil, 1,2-hexanediol, sorbitan isostearate, polysorbate 60 (derived from wheat), (acrylates / alkyl acrylate (C10-30)) crosspolymer, sodium metaphosphate, K, Fe hydroxide Butoxyethanol

Cara Pakai :
Bersihkan wajah terlebih dahulu
Ambil produk secukupnya
Lalu oleskan merata ke seluruh wajah.  Gunakan pagi dan malam hari. 

Kesimpulan : 


Aku rasa produk ini akan jadi produk favouriteku selain Purevivi Cleansing Sheet.  Mungkin karena memang aku penggemar berat skincare dengan kandungan Aloe vera ya..  Jadi aku merasa Alovivi VC Gel ini cocok banget di aku. Meskipun untuk ukurannya produk ini lumayan bulky.  Jadi susah buat dibawa traveling atau hanya sekadar buat touch up di kantor sesudah wudhu.  Tapi bisa kok diakalin dengan di share ke jar lain yg lebih travel friendly.



7. Alovivi Premium Face Mask

IDR : 55K



Packaging : 
Dibungkus dengan plastik tebal berwarna pink. Tulisan nama produk ditulis dengan warna pink muda yang super soft.  Dan agak bikin siwer kalau mau bacanya.  

Tekstur dan Aroma :



Sheetnya lumayan tebal.  Agak kebesaran sih buat muka aku.  Tapi ga terlalu ganggu juga kok.  Masih bisa diakalin.  Untuk serumnya pas banget ga terlalu berlebihan yang melimpah ruah banget.  Sampai beleberan kemana2.  Aku sih merasa lebih suka yang seperti ini. Tidak ada aroma yang aku notice.  Jadi aku ngerasa kalo ada aroma tertentu aku ga terlalu ngeh sih.  Mungkin samar banget. 

Kandungan : 

Proteoglycan (a compound consisting of a protein bonded to glycosaminoglycan groups, present especially in connective tissue.) , Aloe Vera, Hyaluronic Acid, Collagen, FullereneCeramide, EGF

Kesimpulan :


Masker ini melembabkan tanpa perlu over moisture.  Aku suka sih,  biasanya masker lain serumnya banyak banget.  Sampai tumpah-tumpah kena ke baju-baju.  Dan menurut aku itu mengganggu.  Tapi masker ini bisa pas gitu serumnya.  Hasil akhirnya setelah kering ga lengket dan ga berasa basah di wajah.  Mengandung proteoglikan dengan daya melembabkan yang tinggi,  Ceramide untuk memperbaiki tekstur kulit. Sesuai lah sama namanya kalau masker ini emang premium banget. 

So...  Secara keseluruhan produk-produk dari Suika Beauty ini rmang bagus.  Apalagi favourite aku Purevivi Cleansing Sheet dan Alovivi VC Gel.  Untuk harga emang little bit pricey.  Tapi kalo dihitung-hitung karena emang kemasannya pada besar dan isinya banyak plus bahan-bahan yang digunakan juga bahan premium.  Jadi ga salah kalo memang harganya sedikit mahal.  Cuman buat aku ini worth it kok.  Ada harga ada kualitas.  Tergantung kalian aja mau pilih yang murah tapi kualitas ala kadarnya atau sekalian yang mahal tapi emang bener-bener ada hasil.  
Kalian uda pernah coba kah salah satu dari ke 7 produk diatas?  Menurut kalian mana yang lebih pengen atau malah sudah pernah kalian cobain?  Komen di bawah ya...  

Terima Kasih untuk Surabaya Beauty Blogger dan juga Suika Beauty buat kesempatannya mencoba Produk-produk luar biasa ini. 


Wassalammualaikum


Wheres to buy :
Available at Ranch Market (Surabaya and Malang), Salon Sinlan, House of Jhony, Salon Lexxany, Hokky Darmo Harapan, Hokky Graha Family, Fransisca Sulam alis and Papaya Pakuwon City.

          @suika_official_sby
          @beauty_care_solution

Email :
beautycaerofficial@yahoo.com
suikabeauty@gmail.com
suika.official.sby@gmail.com

Phone :
0821 3136 0538
0811 908 005
0813 3888 1296